Cilegon – PT Chandra Asri Petrochemical membentuk sinergitas bersama TNI-Polri dalam memberikan bantuan kepada masyarakat kota Cilegon terdampak PPKM pandemi Covid-19.
Diketahui sebanyak 2000 paket sembako yang digelontorkan PT Chandra Asri tersebut merupakan bentuk dukungan yang dilakukan oleh PT Chandra Asri terhadap pemerintah Kota Cilegon dalam menanggulangi kebutuhan pokok masyarakat di masa pandemi Covid-19.
Vice President Corporate Relations and Sustainability PT Chandra Asri Edi Rifa’i mengatakan dengan melakukan pembagian paket sembako ini mudah-mudahan dari PT Chandra Asri bisa meringankan pemerintah dalam menangani kondisi masyarakat dimasa pandemi ini.
“Kita berharap dalam melakukan hal ini kami dapat sedikit meringankan beban hidup masyarakat di masa pandemi Covid-19 ini dan dapat meningkatkan imunitas,” ujarnya.
Edi juga menjelaskan akan menambah kembali paket sembakonya apabila dimasa pandemi ini masyarakat masih membutuhkannya.
“2000 peket sembako ini merupakan bentuk awal kami, dua sampai tiga Minggu kedepan nanti kita menunggu dari pak Dandim peta metic nya seperti apa, setelah itu nanti kita akan tambahkan lagi,” imbuhnya.
Turut hadir dalam acara tersebut Wakapolda Banten Brigjen Ery Nursatari, ia berharap kepada temen-temen yang bisa ikut membatu dapat mengusahakan memebrikan sembako tersebut tepat sasaran kepada penerima.
“Kami berharap temen-temen yang lainya bisa membantu, kita disini memang membantu karna beliau sedang sibuk dengan urusan dikantornya selain itu nanti juga kita akan berusaha membaginya dengan tepat sasaran kepada penerima,” ungkapnya.
Selain itu juga kata Brigjen Ery pembagian paket sembako TNI dan Polri sudah bekerja sama dengan Dinas kependudukan dan Catatan Sipil Kota Cilegon dan Dinas Sosial untuk pembagian sembako yang dilakukan TNI dan Polri agar tepat sasaran kepada masyarakat yang membutuhkan. [red/Firman]